Jumat, November 22, 2024

Tepat Hari Ini PSGC Ciamis Catatkan Kemenangan Atas Persib Bandung

Baca Juga

Berita PSGC, galuh.id – 19 Agustus 2015, PSGC Ciamis menorehkan kemenangan 1-0 atas klub papan atas liga sepak bola Indonesia, Persib Bandung.

Gol semata wayang yang diciptakan oleh striker asal Nigeria, Osas Saha di menit ke-16. Kekalahan ini merupakan kali pertama dialami Persib atas PSGC.

Padahal di beberapa pertandingan sebelumnya kala Persib dan PSGC melakoni laga uji coba, Persib tidak pernah kalah.

Manajer PSGC kala itu,  Herdiat Sunarya mengaku kemenangan atas Persib Bandung tak ubahnya sebagai sejarah bagi warga Ciamis. 

Bagaimana tidak, selama mengurus dan mengabdi kepada PSGC, pihaknya belum sekalipun mampu mengungguli Persib. 

Menurutnya, prestasi terbesarnya melawan Persib hanya berhasil meraih skor imbang dengan skor 2-2 pada 2013 silam.

Laga kontra Persib yang di gelar di Stadion Galuh Ciamis itu, merupakan sebuah laga uji coba menjelang bergulirnya Piala Presiden edisi pertama.

Pada ajang turnamen itu sebagai pengganti kompetisi domestik yang dihentikan karena sepak bola Indonesia di banned oleh FIFA sejak April 2015.

Sebagai penggantinya, dibuatlah sebuah turnamen yang mempertemukan klub Liga 1 dan Liga 2, Persib dan PSGC diundang oleh pihak operator turnamen.

Mahaka Sports sebagai operator turnamen tersebut, menilai PSGC yang kala itu berkompetisi di Liga 2 layak untuk tampil di turnamen Piala Presiden.

Sementara bagi Persib Bandung yang notabene adalah tim Liga 1, sudah barang tentu diwajibkan untuk mengikuti turnamen tersebut.

Jalannya Pertandingan Kemenangan Atas Persib Bandung

Dalam pertandingan ini, Persib yang menurunkan skuat terbaik sebenarnya menekan sejak kick-off. 

Alih-alih membobol gawang lawan dengan cepat, sayangnya usaha dari Persib itu belum mampu menembus pertahanan PSGC.

Justru PSGC yang mampu menciptakan gol lewat aksi Osas Saha. Gol tersebut menerima umpan lambung dari Morris Power, Osas lepas dari jebakan offside.

Dengan aksi solo run-nya itu, Osas pada akhirnya membobol gawang Persib yang dikawal oleh I Made Wirawan.

Tim yang berjulukan Maung Bandung itu, berusaha mencari gol penyeimbang. Tetapi alur serangan tim besutan Djadjang Nurdjaman ini tak berjalan lancar karena kurangnya variasi. 

PSGC yang bermain dengan menerapkan serangan balik bisa merepotkan pertahanan Persib yang sore itu dikawal Achmad Jufriyanto dan Abdul Rahman.

Hingga laga berakhir, usaha Persib untuk menyamakan skor tidak berujung manis. Skor 1-0 untuk PSGC menjadi akhir laga bersejarah tersebut. (GaluhID/Dhi)

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait