Para pemain yang dipanggil Shin Tae-yong terdiri dari nama-nama, yang sering masuk timnas U-20.
Pemain langganan itu adalah Cahya Supriadi, Muhammad Ferrari, Arkan Fikri, Zanadin Fariz, dan Ronaldo Joybera Kwateh.
Timnas Indonesia Berkekuatan 23 Pemain, Dua Pemain dari U-16
Selain itu, ada dua sosok debutan pemain yang berasal dari Timnas U-16 Indonesia.
Kedua pemain itu adalah Hugo Samir dan bek yang baru berusia 16 tahun Sulthan Zaky.
Sulthan Zaki sebelumnya telah memperkuat Timnas U-16 Indonesia, yang berhasil merebut trofi juara Piala AFF U-16 2022.
Sementara itu Hugo Samir mengaku bahagia dengan kepercayaan yang Shin Tae-yong berikan.
Sehingga, dirinya bisa membela dan menjalani debut di laga resmi bersama Indonesia di Piala Asia U-20.
“Saya senang terpilih oleh pelatih untuk berjuang bersama timnas di Piala Asia U-20 2023,” ungkap pemain Persis Solo itu.