“Sebanyak Tujuh Pemain Borneo FC Junior Mendapat Pemanggilan Timnas U-16 Untuk Proyeksi Turnamen AFC U-17 Asian Cup 2023 Qualifiers di Jakarta Awal Oktober mendatang,” tulis @borneofc.id.
Berdasarkan jadwal Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Timnas Indonesia U-16 tergabung dalam grup B bersama Guam, Uni Emirat Arab, Palestina, dan Malaysia.
Dalam kompetisi tersebut, Timnas Indonesia U-16 akan melakoni semua laga grup B sebagai tuan rumah.
Hal tersebut tentu menjadi keuntungan bagi Timnas Indonesia U-16 untuk membidik 1 tempat di final Piala Asia U-17 2023.
Berikut pemain Borneo FC yang dipanggil Timnas Indonesia U-16:
- Muhammad Yanuar Sanusi Pallaraeng
- Narendra Tegar Islami
- Ridzar Nurviat Subagja
- Muhammad Kafiatur Rizky
- Andika Putra Setiawan
- Andrika Fathir Rachman
- Muhammad Ridho Al Ikhsan
Adapun agenda TC Timnas Indonesia U-16 rencananya berlangsung di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada 5-9 Oktober 2022. (GaluhID/Dianti Rahayu)