Berita Tasikmalaya, galuh.id – Ungkap kasus penyiksaan monyet, pihak Polres Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat menerima penghargaan dari International Animal Rescue (IAR), Selasa (6/6/2023).
Dalam mengangani kasus tersebut, Kepolisian Resort (Polres) Tasikmalaya menjalankan proses penyelidikan dan penyidikan dengan profesional.
Sehingga, terdakwa dengan kasus penyiksaan monyet untuk konten ini mendapatkan vonis yang setimpal dengan perbuatannya.
Direktur Program IAR, Dr. Karmele Llano Sanchez menyampaikan penanganan kasus itu menjaddi contoh bukan hanya di Indonesia tetapi seluruh dunia.
“Bagi kami, ini menjadi contoh, bukan hanya di Indonesia tapi di seluruh dunia, karena kasus penyiksaan satwa terjadi di seluruh dunia,” ungkapnya.
Terlebih, menurut Karmele, tidak semua negara dan tidak semua tempat punya perhatian terhadap isu kasus penyiksaan hewan.