Vaksin Kurang, Antusias Warga Ciamis Tinggi
Kurangnya vaksin di Ciamis, tidak terlepas dari semakin tingginya antusias warga yang ingin mendapatkan vaksinasi Covid-19, terutama dosis ke-1.
Menurut Yoyo, saat ini ketersediaan vaksin sebanyak 21 ribu dan akan datang 50 ribu , namun tetap masih kurang.
“Ketersediaan 21 ribu dan akan datang 50 ribu dosis, jadi kita masih membutuhkan sekitar 90 ribu dosis vaksin,” jelas Yoyo.
Namun menurut Yoyo, pihaknya akan terus berupaya memenuhi kekurangan tersebut dengan mencari ke provinsi dan pusat.
Sementara itu, target vaksinasi di Ciamis sebanyak 998.328 orang, namun saat ini baru 350.449 orang yang telah mendapatkan vaksinasi.
Kemudian untuk mencapai target 50 persen tersebut, Ciamis membutuhkan vaksin sebanyak 150 ribu dosis vaksin.
Target tersebut menurut Yoyo, harus tercapai dalam waktu 2 minggu agar Ciamis kembali ke level 2.
Sehingga Dinas Kesehatan berupaya kerja sama lintas sektor seperti Camat, Desa TNI dan juga Polri.
Selain itu, Yoyo juga mengajak masyarakat juga yang sudash lansia agar mau mendapatkan vaksinasi dengan mendatangi puskesmas.
“Dalam waktu 2 minggu Ciamis harus tercapai 50 persen dosis pertama, Insyaa Alloh kami vaksinator siap, semoga vaksin tersedia,” pungkasnya.(GaluhId/Ardiansyah)