Berita Olahraga, galuh.id – WADA resmi cabut sanksi Indonesia, sehingga bendera Merah Putih dapat berkibar saat ajang internasional, termasuk Piala AFF U-23 2022.
Keinginan PSSI untuk mengibarkan bendera Merah Putih di ajang internasional akhirnya bisa terealisasi.
WADA resmi cabut sanksi Indonesia melalui mekanisme voting oleh komite eksekutifnya.
“Kita patut bersyukur dengan pencabutan sanksi ini. Itu berarti kita bisa mengibarkan Bendera Merah Putih di ajang internasional,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI.
Mochamad Iriawan tentu sangat bersyukur dan berterima kasih pada pemerintah dengan kabar gembira tersebut.
“Terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini Kemenpora dan semua yang terlibat sehingga saksi WADA ini akhirnya dicabut,” sambungnya.