Berita Ciamis, galuh.id – Pasien positif di Kabupaten Ciamis bertambah menjadi 2 orang. Hal ini disampaikan oleh juru bicara pusat informasi dan kordinasi Covid-19 Ciamis, dr. Bayu Yudiawan, Kamis (9/3/2020).
Pasien tersebut merupakan seorang perempuan (53) terpapar Covid-19 dari tamu yang berasal dari klaster penyebaran Covid-19 di Jawa Barat.
Menurutnya, pasien positif ini tidak berhubungan dsngan kasus yang pertama. Tapi dari hasil tracing yang baru.
“Hasil positif pasien tersebut dari tes RDT positif dan PCR postif. Hasil terdebut didapatkan hari ini dari konfirmasi Laboratorium Kesehatan Daerah provinsi Jawa Barat atas pengambilan PCR minggu lalu,” ujarnya.
Saat ini pasien positif tersebut melakukan isolasi mandiri di rumah dan dilakukan pengawasan oleh petugas medis setempat.
Sebelumnya Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyampaikan seorang warga Ciamis, Jawa Barat dilaporkan positif Corona, Rabu (1/3/2020).
“Saya Herdiat Sunarya, Bupati Ciamis pada hari ini menginformasikan kepada seluruh warga tatar Galuh Ciamis, pada hari ini jam 8 pagi sudah ada yang positif Corona di Ciamis,” ujar Herdiat.
Herdiat menjelaskan pasien inisial A berusia 72 tahun tersebut sebelumnya sudah sakit struk dan dirawat di rumah sakit. Pasien kemudian dijenguk anaknya yang baru datang dari Jakarta.
“Ini riwayatnya, dia dirawat di salah satu rumah sakit inisial A, 72 tahun, sakit struk. Satu minggu yang lalu anaknya dari zona merah menengok datang ke rumah sakit,” ungkapnya.
Sekembalinya dari rumah sakit, pasien kemudian sakit kembali dan menunjukkan gejala Corona sampai akhirnya dinyatakan positif terpapar Covid-19.
Herdiat berpesan agar para perantau yang berasal dari Ciamis tidak mudik dulu demi keamanan keluarganya.
“Para perantau sayangi keluarga kita, bapak ibu kita, anak-anak kita, sebaiknya tidak datang dulu ke Ciamis. Kalau masih ada yang datang ke Ciamis berarti tidak sayang keluarga,” tandasnya. (GaluhID/Arul)