Kunjungan itu pun mendapat sambutan hangat dari Ridwan Kamil beserta jajaran pejabat Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat.
Warga Jabar Memiliki Indeks Toleransi, Tokoh Berbagai Agama Turut Hadir
Sejumlah tokoh dan warga Tionghoa yang hadir antara lain Ketua Majelis Tinggi Agama Konghucu Indonesia (Matakin) Jabar.
Kemudian Matakin Kota Bandung, Pemuda Konghucu Indonesia Kota Bandung, dan perwakilan dari sejumlah klenteng.
“Hadir pula Ketua MUI dan Forum Kerukunan Umat Bergama (FKUB) Jabar,” ujarnya.
Pertemuan yang masih dalam suasana perayaan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili tersebut terlihat begitu meriah dengan penampilan kesenian Barongsai khas Tionghoa.
Ridwan Kamil menyebut bahwa masyarakat Tionghoa berperan penting dalam menanamkan nilai-nilai kebaikan, toleransi antar warga, dan mencegah bibit intoleransi dan ekstrimisme.