Info Liga 2, galuh.id – Menjelang laga perdana putaran kedua Liga 2, Widyantoro resmi jadi pelatih Perserang Serang. Hal tersebut diumumkan langsung di media sosial resmi klub berjuluk Laskar Singadaru, Sabtu, (30/10/2021).
Sebelumnya, Egy Melgiansyah cs dilatih oleh Putut Wijanarko pada putaran pertama. Namun, manajemen memecatnya di tengah perjalanan Liga 2.
Kabarnya, pemecatan itu karena sang pelatih diduga terlibat skandal match Fixing. Sehingga manajemen mengambil keputusan untuk melakukan pemecatan.
Dalam laman Instagram resmi Perserang Serang, Widyantoro resmi menjadi pelatih bagi Egy Melgiansyah cs.
Ia akan menjalani debut bersama Laskar Singadaru di putaran kedua Liga 2.
Pelatih berusia 51 tahun ini akan memulai kinerjanya dari perekrutan pemain terlebih dahulu. Karena tim asal Tangerang ini kehilangan 5 punggawanya.