Info Liga 1, galuh.id – Kronologi penyebab kericuhan memakan korban jiwa pasca pertandingan Arema FC melawan Persebaya (1/10/2022) di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Persebaya berhasil mencuri poin penuh dengan menaklukan tuan rumah Arema FC dengan skor 2-3 hingga akhir laga.
Tiga gol dari tim Persebaya dicetak oleh Juninho (8’), Leo Lelis (33’) dan Sho Yamamoto (51’). Sedangkan Arema hanya mampu menciptakan dua gol oleh Camara (42’) dan (45+2)’).
Seusai wasit meniup peluit akhir pertandingan supporter sepertinya tak terima dengan kekalahan tersebut hingga terjadi kericuhan di stadion.
Kronologi penyebab kericuhan memakan korban jiwa berawal dari para supporter yang mengamuk turun ke area lapangan.
Para pemain Persebaya Surabaya langsung meninggalkan lapangan. Sementara beberapa pemain dari tim Arema FC sempat diserbu supporter.