Jumat, November 22, 2024

5 Pemain Pertama Kali Dipanggil Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong

Baca Juga
  1. Achmad Figo

Achmad Figo merupakan pemain dari Arema FC, ia sering bermain sebagai full back kanan maupun kiri.

Pemain berusia 20 tahun ini sebelumnya belum pernah mendapatkan pemanggilan Timnas dari level junior.

Namun berkat penampilan yang apik bersama klubnya di Liga 1, membuat pemain asal Malang ini bikin kesengsem Shin Tae-yong.

  1. Bayu M. Fiqri

Bayu Muhammad Fiqri merupakan pemain Persib Bandung, ia berposisi sebagai full back kanan dan kiri.

Bayu pernah mendapatkan pemanggilan timnas, akan tetapi di level junior.

Pemain 21 tahun itu menjadi bagian timnas U-19 Indonesia saat menjalani uji coba dan pemusatan latihan di Kroasia pada 2020 silam.

  1. Marselino Ferdinan

Marselino Ferdinan adalah pemain Persebaya Surabaya, ia bisa bermain sebagai penyerang sayap maupun tengah.

Pemain berusia 17 tahun ini, merupakan punggawa Timnas Indonesia U-19 yang mendapat panggilan ke tim senior karena penampilan moncer di Liga 1.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kapolres Ciamis Tanam Jagung Bersama Warga, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Ciamis, galuh.id - Kapolres Ciamis Polda Jawa Barat, AKBP Akmal tanam jagung bersama warga di Dusun Ranjirata, Desa Cimari,...

Artikel Terkait