Digitalisasi Cegah Korupsi dan Permudah Pembayaran
Nantinya ke depan menurut Agun, yang tidak menggunakan aplikasi digital dengan pembayaran menggunakan barkot akan menghambat transaksi.
“Akan tersandung-sandung jika tidak menggunakan pembayaran digitalisasi, karena nantinya akan serba digital dan akan lebih efektif serta efisien,” jelas Agun.
Bahkan menurut Agun, korupsi akan semakin hilang karena tidak ada lobi-lobi yang menggunakan uang tunai
Agun juga menambahkan, pandemi ini terdapat hikmah yaitu terciptanya pembayaran secara digital, tidak perlu berkerumun, transaksi pun dapat dilakukan.
Kemudian, Agun juga menjelaskan suka tidak suka harus menerima perubahan dari pembayaran konvensional menuju pembayaran digital.
Karena menurut Agun, nantinya fasilitas umum pun akan menggunakan barkot sehingga yang masih menggunakan pembayaran konvensional akan menghambat transaksi.
Sementara itu, untuk warga Tatar Galuh Ciamis, menurut Agun sudah tidak perlu lagi diajari sudah sangat responsive.
“Masyarakat Ciamis responsive, sudah tidak harus diajari lagi, anak-anak mudanya memahami perubahan ini,” pungkas Agun.(GaluhId/Ardiansyah)