Ani menyebut, saat ini perlu perbaikan secepatnya karena saluran irigasi itu sangat vital untuk mengairi lahan pertanian dan kolam milik warga di daerah lokasi longsor.
Kebutuhan mendesak, perbaikan saluran irigasi Cisalak 1 dengan panjang 20 meter.
Kemudian, permohonan pembuatan saluran irigasi Cisalak 1 dengan panjang 80 meter.
“Serta permohonan pembuatan saluran irigasi Cisalak 3 sepanjang 300 meter,” jelas Ani.
Ani melanjutkan, sampai saat ini saluran irigasi yang jebol akibat tergerus longsor masih belum mendapat penanganan.
“Saluran irigasi masih belum diperbaiki, dan material longsoran menimbun area persawahan milik warga,” ungkapnya. (GaluhID/Diana)
Editor : Evi