Fajar menuturkan, pandemi tidak hanya berdampak pada aspek kesehatan, ekonomi maupun pendidikan.
“Aspek keagamaan juga terhambat, seperti pelaksanaan ibadah secara berjamaah menjadi dibatasi,” ucapnya.
“Meski begitu kita harus bersyukur. Bisa menikmati kehidupan sehat. Hingga panjang umur,” imbuh Fajar.
Sementara Kepala Desa Mekarjaya, Elan Kuswaya mengaku sangat bersyukur dan mengapresiasi dengan adanya bansos sembako tersebut.
Menurut Elan, bansos yang diberikan LSM PJTR dan Aliansi Mahasiswa tersebut dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Alhamdulilah, bansos dari LSM PJTR dan Aliansi Mahasiswa setidaknya dapat membantu masyarakat,” ujarnya.
Ia pun berharap kegiatan positif seperti penyaluran sembako tersebut dapat menjadi contoh bagi para generasi muda lain. (GaluhID/Tony)
Editor : Evi