“Alhamdulillah saat ini saya bisa membuat sesuai pesanan buket dengan berbagai isi, dari mulai snack, uang, bunga ada juga rokok,” jelasnya.
Buket Cantik Dikerjakan Sepenuh Hati
Sementara itu, Syam juga bercerita awalnya tidak menyangka banyak yang minat dengan hasil karyanya, bahkan awalnya juga bukan untuk dijual.
Syam membuat buket untuk asisten rumah tangganya yang berisi snack, kemudian iseng ia pasang di medsos dan banyak yang berminat.
Kemudian Syam mencoba berkarya dengan isi yang lain, belajar otodidak sampai ia bisa membuat buket sebanyak 10 dalam satu hari.
Seiring berjaannya waktu, Syam terus memperdalam cara membuat buket, seperti bagaimana caranya agar bunga dapat terus mengembang dan juga rapi.