Senin, November 25, 2024

BLT BPJS Tahap 5 Hangus Jika Lakukan Kesalahan Ini, Jangan Abaikan!

Baca Juga

Saat ada kesalahan data HRD bisa memperbaikinya sehingga memperkecil kemungkinan Anda ditolak dalam program bantuan langsung tunai ini. Jika tidak segera diperbaiki, maka BLT BPJS Tahap 5 hangus begitu saja.

Melaporkan Langsung ke Kemnaker

Jika sampai berhari-hari dana BLT BPJS Tahap 5 belum juga ditransfer, ada baiknya Anda membuat pengaduan ke pihak Kementerian Ketenagakerjaan.

Form pengaduan bisa didapatkan pada halaman resmi Kemnaker, anda cukup login dan mengunduh formulir pengaduan yang sudah disediakan.

Selanjutnya Anda tinggal menunggu pemberitahuan dari pihak penyelenggara.

Hal lain yang bisa dilakukan adalah mengecek apakah Anda termasuk peserta dan penerima BLT BPJS Tahap 5. Caranya sangat beragam, mulai dari mengunjungi website resmi Kemnaker, melalui SMS atau WhatsApp, bahkan berkunjung ke Kantor Cabang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial terdekat.

Akan tetapi selain kesalahan pribadi yang membuat BLT BPJS Tahap 5 hangus, faktanya pencairan dana yang dilakukan berkaitan dengan banyak pihak. Hal ini dijelaskan oleh Menaker Ida Fauziah bahwa data diterima akan diproses dan diberikan kepada KPPN.

Data ini akan divalidasi ulang oleh KPPN sebelum akhirnya akan disalurkan ke bank penyalur mulai dari BRI, BNI, Mandiri, maupun BCA. Hal ini dilakukan secara bertahap supaya dana dapat tepat sasaran dan data bisa terorganisir dengan baik.

Karena banyaknya penerima dari tahap 1 hingga tahap 5 (total 12,4 juta orang). Hal itu kita harus mewajari jika dana bantuan belum segera cair ke rekening pengguna.

BLT BPJS Tahap 5 hangus begitu saja jika Anda tidak melakukan tindakan apa-apa. Apalagi data yang dimasukkan sudah salah sedari awal. Tentunya mengecek dan mengetahui kesalahan yang ada dapat meminimalisir hal ini terjadi. (GaluhID/Hega)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Shohibul Imam Ajak Implementasikan 4 Pilar Kebangsaan di Kuningan

Jabar, galuh.id - Shohibul Imam, anggota MPR RI dari Fraksi Partai NasDem, menyelenggarakan sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Rumah...

Artikel Terkait