Pernyataan Kontroversi Haruna Soemitro di kanal Youtube JPNN pun diduga memiliki tujuan lain di balik posisinya sebagai Exco PSSI.
Menurut Umuh, seharusnya anggota Exco PSSI sudah sepatutnya untuk mendukung dan meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia.
“Itu kebijakan-kebijakan pimpinan karena Shin Tae-yong sudah bagus, semua mendukung Shin Tae-yong. Ini yang saya aneh, ini dia karena punya karakter dan tujuan yang lain,” kata Umuh.
Umuh juga menegaskan jika seandainya Haruna tersinggung dengan ucapan Umuh, maka Umuh bersedia menantang Haruna.
Tantangan tersebut tentu saja untuk membela Shin Tae-yong agar tetap melatih Timnas Indonesia.
“Silakan Haruna kalau dia tidak suka dengan kata-kata saya, saya akan tantang dia,” pungkas Haruna. (GaluhID/Dianti Rahayu)