Sabtu, November 23, 2024

Bupati Ciamis Soroti Peningkatan Kasus HIV/AIDS, Ini Penyebab Utamanya

Baca Juga

“Peningkatan perilaku seks bebas menjadi penyebab utamanya, dan ini memerlukan tindakan serius serta pengawasan dari pemerintah,” ungkapnya.

Peningkatan Kasus HIV/AIDS, Bahaya TBC dan Malaria

Selain itu, Herdiat juga memberikan atensi terhadap penyakit Tuberkulosis (TBC) sebagai ancaman serius yang memiliki tingkat bahaya lebih tinggi daripada COVID-19.

Menurutnya, penyakit ini jauh lebih berbahaya daripada COVID-19 karena dapat menyebabkan kematian tanpa memandang usia.

“Oleh karena itu, pemerintah perlu turun tangan untuk mengintervensi masalah ini, minimal dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat,” kata Herdiat.

Mendekati musim hujan, ia juga mengingatkan kepada warga agar tetap berhati-hati terhadap penyakit malaria yang biasanya muncul di tempat-tempat tergenang air.

Mengakhiri sambutannya, Herdiat mengucapkan terima kasih atas upaya dari tenaga kesehatan selama masa pandemi Covid-19.

“Mereka adalah pahlawan yang berjuang gigih dengan risiko tertular, dan beberapa diantaranya bahkan ada yang meninggal dunia,” ucapnya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Generasi Muda Ciamis Deklarasi Dukung Herdiat-Yana di Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Generasi muda Ciamis dari kelompok milenial dan zilenial deklarasi dukung pasangan Herdiat-Yana (HY) pada Pilkada 2024. Deklarasi...

Artikel Terkait