Jumat, November 22, 2024

Bupati Herdiat Akan Segera Tindak Lanjuti Kios Pasar Ciamis yang Terbakar

Baca Juga

Ciamis, galuh.id – Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya akan segera menindaklanjuti kebakaran di Pasar Ciamis. Hal itu ia kemukakan saat melakukan pengecekan kembali kios yang terbakar di Pasar Ciamis, Rabu (26/6/2019).

Bupati Ciamis juga bertemu dengan beberapa pemilik kios yang terbakar di Pasar Ciamis pada Selasa (5/6/2019) malam

“Kami akan segera menindaklanjuti kios yang terbakar, namun kita tunggu dulu hasil investigasi dari pihak Kepolisian. Apabila sudah dibuka, langkah pertama kita, paling tidak segera membersihkan puing-puing dan barang dagangan yang terbakar,” ujar Herdiat di Pasar Ciamis, Rabu (26/6/2019).

Herdiat mengatakan apabila ada aturan yang bisa untuk membantu permodalan kepada korban kebakaran, pihaknya akan memberikan bantuan agar para korban kebakaran bisa berjualan kembali.

“Apabila ada aturannya yang mengatur terkait bantuan permodalan kepada korban, kita akan memberikan bantuan, saat ini kita lihat dulu aturannya dan akan membahas secepatnya agar mereka bisa segera berjualan lagi, kasihan,” tuturnya.

Terkait kekurangan armada pemadam kebakaran, Herdiat mengatakan Ciamis hanya memiliki 3 unit mobil pemadam kebakaran, namun yang layak beroperasi hanya 2 armada.

Dengan luas wilayah dan jumlah penduduk yang banyak di Kabupaten Ciamis, menurutnya, paling tidak Ciamis harus memiliki 10 unit mobil pemadam kebakaran.

“Dari dulu saya sudah bilang kita kekurangan mobil pemadam kebakaran, saat ini baru punya armada kebakaran 3 unit, yang layak jalan hanya dua unit. Sementara kita mempunyai luas wilayah dan jumlah penduduk yang cukup banyak, paling tidak minimal 10 unit,” paparnya.

Bupati Herdiat mencontohkan ketika kebakaran di Rajades, dengan jarak tempuh yang sangat jauh, maka akan sulit untuk segera memadamkan api.

“Dengan luas wilayah yang luas dengan mobil pemadam yang kurang, maka kita akan sulit untuk segera memadamkan api saat kebakaran dengan jarak tempuh yang sangat jauh,” pungkasnya. (galuh.id/Arul)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait