Kamis, Desember 5, 2024

Cilegon United FC Bantah Kabar Merger dengan Deltras Sidoarjo

Baca Juga

Info Liga 2, galuh.id – Media sosial belakangan ramai oleh isu merger klub Liga 2 dan klub Liga 3 yaitu, Cilegon United dengan Deltras Sidoarjo pada musim depan.

Ternyata, kabar tersebut dibantah oleh Presiden Klub Cilegon United FC, H Yudhi Apriyanto. Padahal, informasi mergernya Cilegon United dan Deltras Sidoarjo itu dibenarkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Sidoarjo Achmad Zaini.

Dikutip dari jawapos, Achmad Zaini-lah yang selama ini menjalin komunikasi dengan pihak Cilegon United. ”Kami sudah komunikasi by phone. Sepertinya bakal dimerger biar bertambah besar,” katanya.

Menurut Zaini, merger tersebut bisa terealisasi, bahkan peluangnya sangat besar sekali, bahkan dirinya sudah membayangkan bahwa Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pun bakal ramai lagi.

Kabar ini pun mencuat disertai informasi tambahan bahwa pembicaraan kedua belah pihak sudah cukup intens dan detail, terkait beberapa hal lain yang menyangkut teknis merger.

Presiden Klub Cilegon United, H Yudhy Apriyanto menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar, hal ini diungkapkannya melalui akun resmi instagram klub berjulukan Laskar Geger Cilegon.

“Tidak benar soal itu. Saya tidak mengenal sosok Sekda Sidoarjo dan tidak pernah sama sekali ada pembicaraan apapun,” kata H Yudhi menegaskan.

Yudhy menambahkan pihaknya membantah akan melakukan merger dengan klub yang berkompetisi di Liga 3 regional Jawa Timur tersebut, dan menegaskan bahwa Cilegon United FC akan tetap ber-homebase di Cilegon.

“Terkait merger dll. Untuk itu saya tegaskan kepada seluruh pecinta CUFC, agar tetap tenang. Klub kebanggaan kita, akan selalu berada di Cilegon dan akan segera persiapan mengikuti kompetisi Liga 2 musim depan,” dia menambahkan.

Selama berkompetisi di Liga 2 musim 2019 ini, nyaris tak terdengar mengenai kesulitan finansial klub. Bahkan Cilegon United FC kerap meraih hasil maksimal di beberapa pertandingan yang dilakoni.

Di bawah asuhan Imam Riyadi, klub yang bermarkas di Stadion Krakatau Steel, menempati posisi papan tengah atau peringkat ke-7 pada klasemen akhir Liga 2 dengan koleksi 31 poin dari 9 kemenangan, 4 imbang dan 9 kekalahan. (GaluhID/Dhi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
Berita Terbaru

Heri Rafni Kotari Sosialisasikan Perda Prov Jabar No 5 Tahun 2021 di Panjalu Ciamis

Jabar, galuh.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, Heri Rafni Kotari (HRK), menyosialisasikan Perda Provinsi...

Artikel Terkait