Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis memberikan penyuluhan hukum kepada Kepala Sekolah, Korwil, dan pengawas.
Dalam penyuluhan tersebut, Disdik Ciamis menggandeng Kejaksaaan Negeri (Kejari) Ciamis.
Kegiatan yang berlangsung di Aula Disdik Ciamis pada Selasa (29/3/2022) itu dihadiri langsung oleh istri Kepala Kejari Ciamis serta Sekda Ciamis, H. Tatang.
Tatang mengatakan, penyuluhan dan pendampingan itu untuk mensosialisasikan peraturan yang berhubungan dengan penggunaan anggaran pendidikan.
Kegiatan penyuluhan ini, menurut Tatang, temanya adalah sosialisasi hukum untuk kepala sekolah, korwil dan pengawas.
“Jadi artinya tenaga pendidik dan kependidikan,” kata Tatang.