Menonton drama Korea fantasi terpopuler akan membuat Anda berspekulasi sendiri. Alasan penciptaan karakter yang detail, alur ceritanya mengalir seperti dongeng, dan ending-nya sulit untuk kita tebak.
Drama Korea fantasi biasanya menggunakan unsur mitologi atau kepercayaan tertentu. Misalnya kehadiran dewa, malaikat, atau rubah yang tampak seperti manusia normal padahal punya kekuatan supranatural.
Serial bergenre fantasi akan membuat imajinasi penonton menjadi liar dan tidak mau melewatkan setiap episode.
Baca Juga: Drama Korea tentang Kerajaan, Kisah Politik yang Menggelitik
Deretan Drama Korea Fantasi Terbaik
Jika Anda mulai bosan dengan kehidupan biasa-biasa saja, maka serial drama yang menggunakan unsur fantasi akan memberi kejutan. Berikut ini adalah deretan judul drakor yang tak boleh Anda lewatkan.
The Bride of Habaek
Menceritakan Dewa Air bernama Habaek (Nam Joo Hyuk) yang turun ke bumi untuk mencari tiga batu terkuat.