Tunangannya, Baek Kyung (Lee jae Wook) juga siswa berprestasi di sekolah yang sama. Eun Dan O menyukai Bae Kyung meski perasaannya bertepuk sebelah tangan. Suatu ketika, Dan O mengalami hilang ingatan jangka pendek dan bisa melihat masa depan.
Love Alarm
Sebuah aplikasi bernama Joalarm dapat memberitahu pengguna profil seseorang yang menyukaimu dalam jarak 10 meter.
Kim Jo Jo (Kim So Hyun) adalah seorang pelajar yang hidup dalam keterbatasan dan ia tidak mengetahui aplikasi tersebut. Ia menjadi pemurung sejak kehilangan orang tuanya namun selalu berpura-pura cerita.
Hwang Sun Oh (Song Kang) sangat terkenal di sekolahnya. Ia mengunduh aplikasi Joalarm dan mengetahui bahwa Lee Hye Young (Jung Ga Ram) menyukai Kim Jo Jo. Sun Oh ingin tahu bagaimana reaksi Hye Young, jadi ia mencium Jo Jo.
Dream High
Drama Korea tentang anak sekolah ini bercerita Song Sam Dong (Kim Soo Hyun), seorang anak petani yang tinggal di desa. Ia jatuh cinta pada Ko Hye Mi (Bae Suzy) dan datang ke Sekolah Seni Kirin. Di sana Sam Dong menyadari ia ternyata punya talenta luar biasa di bidang seni.
Sementara itu, Jin Gook (TaecYeon) adalah siswa yang suka membuat masalah di sekolahnya. Jin Gook bermimpi jadi bintang dan mulai belajar menari.
Ia kemudian belajar dari Jason (Wooyoung), siswa yang berasal dari luar negeri dan sangat pandai menari. Jin Gook juga diam-diam menyukai Ko Hye Mi dan akhirnya terlibat cinta segitiga.
Dream High tak hanya mengisahkan percintaan remaja, tapi memperlihatkan bagaimana perjuangan mereka dalam mewujudkan mimpi.
Apalagi Sekolah Seni Kirin menjanjikan masa depan cerah bagi anak-anak berbakat, sehingga banyak calon peserta didik yang mendaftar ke sana.
Itulah deretan drama Korea tentang anak sekolah. Sudah nonton? Mana yang jadi favoritmu? (GaluhID/Elsa)