Kemudian Park Hoon jatuh cinta dengan seorang wanita bernama Song Jae Hee (Jin Se Yeon). Setelah Park Cheol meninggal, Park Hoon mengajak Jae Hee untuk pergi ke Korea Selatan. Ketika mencoba kabur dari Korea Utara, mereka berdua berpisah dan kehilangan kontak.
Saat tiba di Korea Selatan, Park Hoon mendapatkan bekerja di Rumah Sakit Universitas Myungwoo. Ia bertemu dengan dokter Han Seung Hee yang terlihat persis seperti Jae Hee namun tidak mengenali Park Hoon.
Doctor Prisoner
Berikutnya drama Korea tentang dokter terbaik menceritakan Na Yi Je (Nam Goong Min), seorang ahli bedah jenius. Ia terpaksa harus keluar dari rumah sakit tempatnya bekerja karena sebuah insiden. Kemudian ia memutuskan untuk jadi kepala klinik medis di penjara.
Yi Je bertemu dengan Su Min Sik (Kim Byung Chul) yang menduduki posisi direktur medis di penjara Seoul Barat. Min Sik juga terkenal dengan julukan “Raja Penjara”, karakter antagonis yang berhasil menimbun kekayaan dari tahanan VIP seperti politikus dan konglomerat.
Jewel in The Palace
Drama Korea tentang dokter terbaik ini menceritakah tokoh sejarah bernama Dae Jang Geum (Lee Young Ae).
Jang Geum mendapat tawaran untuk bekerja sebagai juru masak di dapur istana. Ketika bekerja di istana, ia menjadi terkenal karena membuat masakan yang enak dan menyehatkan.
Dalam Babad Dinasti Joseon, banyak dokumen medis mencatat Jang Geum sebagai wanita pertama yang menjadi dokter istana dan melayani raja.
Karena dianggap berbahaya dari segi politik, ia bersama Dayang Han harus dibuang ke Pulau Jeju.
Hur Jun, The Original Story
Menceritakan kehidupan Heo Jun, seorang rakyat biasa yang menjadi dokter kerajaan di Joseon. Ia ingin menjadi seperti dokter Yoo Ui Tae yang hebat.