Perwakilan Ganda Putri Indonesia
Di sektor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mendapatkan tiket khusus berkat kemenangannya di Olimpiade Tokyo 2020.
Meski tidak menembus delapan besar ranging Race to Bali, juara olimpiade berhak tampil di BWF World Tour Finals 2021.
Perolehan poin pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu sebanyak 22.850 poin yang menempati urutan ke-13.
Perwakilan Ganda Campuran Indonesia
Sektor ganda campuran yang menjadi wakil Indonesia dalam ajang BWF World Tour Finals adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Pasangan ganda campuran ini menempati posisi ke sembilan dengan peolehan 29.710 poin.
Lolosnya pasangan ini berkat pasangan yang mewakili Denmark yaitu niclas Nohr/Amalie Magelund. Mereka tidak ikut bermain di ajang Indonesia Masters 2021 ataupun Indonesia Open 2021.
Keikutsertaan dalam dua ajang tersebut merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk menuju BWF World Tour Finals.
Sementara itu, Bali International Convention Center, Nusa Dua, Bali jadi tempat drawing atau pengundian grup BWF World Tour Finals 2021 pada Selasa, 30 November 2021. (GaluhID/Dianti Rahayu)