Terkait evaluasi pelatih dan PSSI terhadap Timnas Indonesia U-16, Ketua PSSI, Mochamad Iriawan juga menyoroti beberapa kelemahan skuad Garuda.
“Banyak kekurangan yang harus diperbaiki, baik itu belakang, adapun kiper dan penyerang,” kata Iriawan.
Dalam evaluasi pelatih dan PSSI terhadap Timnas Indonesia U-16, secara khusus Iriawan menyoroti kinerja kiper yang nampak belum percaya diri.
“Kita lihat kiper masih belum percaya diri, tadi hampir saja masuk ke gawang kita dan pengoperannya juga tidak pas,” ujar Iriawan.
Selain kiper, Iriawan juga menyoroti performa para pemain belakang Timnas Indonesia U-16.
“Kedua bek belakang masih sering muter-muter daerah pertahanan kita, berbahaya itu,” tambah Iriawan.
Soal kemampuan fisik para pemain Timnas Indonesia U-16, Iriawan juga ikut berkomentar.
“Terus fisik belum begitu maksimal, mungkin masih kurang latihan fisik, itu nanti saya minta ditingkatkan,” pungkas Iriawan. (GaluhID/Dianti Rahayu)