“Kalau harus menjalani karantina selama 7 hari, Bangladesh menolak karena akan datang pada 20 Januari 2022,” kata Yunus Nusi.
Penyebab Laga Indonesia vs Bangladesh Batal
Selain karena karantina, warga negara asing yang datang ke Indonesia juga harus sudah mendapatkan dosis vaksin lengkap di negaranya.
Minimal 14 hari sebelum keberangkatan ke Indonesia, warga asing seharusnya telah mendapatkan dosis vaksin lengkap.
“Di skuad Timnas Bangladesh, ada 10 pemain yang baru mendapatkan vaksin tahap pertama,” lanjut Yunus.
Dua hal itulah yang menjadi penyebab Bangladesh absen melawan Timnas Indonesia.
Terkait persoalan tersebut, PSSI akan berkomunikasi dengan satgas penanganan Covid-19. Tujuannya untuk meminta keringanan sebab pertandingan Indonesia vs Bangladesh akan berlangsung dalam sistem bubble.