Jumat, November 22, 2024

GML Ciamis Berbagi Takjil Gratis Jelang Buka Puasa

Baca Juga

“Insya Allah besok Minggu, kami bakal menyerahkan kursi roda untuk warga yang cacat tidak bisa berjalan dan kurang mampu yang berada di Ciamis Utara, yakni di Kecamatan Rancah,” terangnya.

Sementara, Novi Zaenudin Anggota DPRD Ciamis yang ikut hadir dalam kegiatan sosial ormas GML ini, mengapresiasi dan menyambut baik.

“Saya apresiasi kegiatan bagi-bagi takjil oleh teman-teman GML, merupakan kegiatan yang positif,” kata Marcel, sapaan akrab anggota DPRD Ciamis ini.

Dirinya pun berharap kegiatan yang diselenggarakan oleh ormas GML ini bisa menjadi contoh bagi organisasi-organisasi yang lain.

Marcel meyebut, bagi-bagi takjil di bulan puasa adalah sebuah bentuk perbuatan menuju kebaikan. Selain itu juga akan meningkatkan pahala.

“Bagi-bagi takjil ini tentunya akan sangat membantu masyarakat yang tengah dalam perjalanan,” ujarnya.

“Barangkali belum ada yang menyiapkan takjil, nah ini difasilitasi oleh ormas GML. Sekali lagi, ini kegiatan yang baik dan positif,” imbuhnya. (GaluhID/Uus)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Heri Rafni Kotari Sosialisasikan Perda Pengelolaan Sampah di Ciamis

Ciamis, galuh.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai NasDem, Heri Rafni Kotari, sosialisasikan Peraturan Daerah (Perda)...

Artikel Terkait