Minggu, November 24, 2024

Harga Sembako di Ciamis Naik, DKUKMP Sebut Tidak Ada Hubungannya dengan Tahun Politik

Baca Juga

“Stok sembako di pasar juga masih cukup, bisa jadi harga naik karena cuaca yang berubah dari kemarau ke musim penghujan,” sambungnya.

Lanjut Asep, jika terjadi kenaikan harga sembako yang cukup drastis, DKUKMP Ciamis akan melakukan koordinasi dengan Perumda ekonomi.

Koordinasi ini guna mencari jalan agar para pedagang, khususnya di pasar Ciamis bisa mendapatkan harga murah tapi kualitas bagus.

“Karena di Ciamis ada Perumda, maka kami akan coba berkoordinasi mencari jalan agar ada sembako yang lebih murah. Seperti mencari petani yang memiliki harga di bawah rata-rata,” ucapnya.

Asep menambahkan, guna membantu masyarakat, DKUKMP telah menggelar Bazar Pasar Murah di beberapa kecamatan dengan harga sembako di bawah pasar.

“Khawatir ada kenaikan harga sembako karena memasuki musim hujan, kami telah menggelar bazar murah dengan harga di bawah pasar,” ujarnya. (GaluhID/Resa)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Masa Tenang, KPU dan Bawaslu Ciamis Bersihkan APK Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Memasuki masa tenang, KPU dan Bawaslu bersama unsur gabungan TNI-Polri, Satpol PP dan unsur pemerintah Ciamis...

Artikel Terkait