Jumat, November 15, 2024

Jika Terpilih Kembali Jadi Bupati Ciamis, Herdiat Janjikan Tambahan Armada Kebencanaan

Baca Juga

Ciamis, galuh.id – Calon Bupati Ciamis nomor urut 2, H. Herdiat Sunarya berkomitmen untuk meningkatkan jumlah armada kebencanaan di wilayah Ciamis jika terpilih kembali, Jumat (1/11/2024).

Menurutnya, penambahan armada ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat. Kemudian meminimalisir dampak bencana yang sering terjadi di beberapa kecamatan.

Dalam masa kepemimpinan periode pertama bersama Yana D Putra, Herdiat mengklaim telah berhasil menyediakan 12 unit armada Pemadam Kebakaran (Damkar) yang ditempatkan di 6 eks kewedanaan.

Namun, Herdiat mengakui jumlah tersebut masih belum mencukupi. Mengingat luasnya wilayah Ciamis serta tingginya risiko bencana seperti kebakaran, terutama di musim kemarau.

“Jika terpilih lagi, kami akan memastikan tambahan infrastruktur armada kebencanaan. Ini penting untuk memberikan rasa aman dan memastikan penanganan cepat di setiap wilayah,” ujar Herdiat.

Dengan populasi 1,2 juta penduduk yang tersebar di 27 kecamatan, 258 desa, dan 7 kelurahan, Herdiat menekankan pentingnya penyebaran armada yang merata.

Baca Juga: Kebakaran di Lumbung, BPBD Ciamis Sebut Tungku Api Jadi Pemicu

Hal itu menurut Herdiat, agar respons tanggap darurat bisa lebih efektif dan cepat.

“Armada Damkar dan alat berat lainnya akan kami tambah agar penanganan bencana di seluruh wilayah lebih gercep,” jelasnya.

Herdiat pun menyoroti tingginya kejadian kebakaran di Ciamis saat musim kemarau sebagai salah satu alasan perlunya penambahan armada.

Dengan hanya 12 armada yang ada saat ini, respons terhadap kebakaran sering kali terhambat. Hal itu karena keterbatasan armada yang tidak tersebar merata.

“Kesiapsiagaan adalah kunci untuk menjaga keamanan warga. Kami ingin memastikan, jika terpilih kembali, infrastruktur kebencanaan di Ciamis bisa lebih memadai,” pungkasnya.

Program penambahan armada ini juga menjadi salah satu usulan Herdiat untuk mengoptimalkan upaya penanggulangan bencana di Ciamis.

Dengan harapan, mampu meningkatkan keselamatan dan kenyamanan warga, terutama di daerah-daerah rawan bencana. (GaluhID/Tegar)

Editor: Evi

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Timnas Indonesia vs Jepang Jadi Duel Pelatih Asia Timur

olahraga, galuh.id- Laga antara Timnas Indonesia vs Jepang sekaligus menjadi duel menarik di antara dua pelatih dari Asia Timur,...

Artikel Terkait