“Hari ini banyak yang bertanya kepada saya, apakah benar seperti di berita: Ragnar Oratmangoen diganti oleh Kevin Diks? Iya berita tersebut benar,” ungkap Hasani dalam Instagramnya @hasaniabdulgani.
Pemanggilan Pemain Naturalisasi Sepenuhnya Hak Pelatih Kepala
Hasani juga menjelaskan terkait pemanggilan pemain merupakan hak pelatih Shin Tae-yong, sementara PSSI hanya membantu.
“Ini karena ada permintaan dari coach STY, soal pemanggilan pemain adalah wilayahnya pelatih. Kami federasi hanya membantu. Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar,” papar Hasani.
Dalam kolom komentarnya, Hasani juga mengatakan proses naturalisasi Ragnar Oratmangoen masih berpotensi untuk dilanjutkan.
Hal tersebut mungkin bisa saja terjadi jika Shin Tae-yong meminta pada PSSI untuk tetap melanjutkannya.
Jika memang proses tersebut kesampaian, maka Timnas Indonesia akan memiliki 5 pemain naturalisasi.
Pemain-pemain tersebut diperkirakan akan mentas pada Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan berlangsung pada 8-14 Juni 2022.