Berita Olahraga, galuh.id – Timnas Indonesia perlu perbaiki finishing dalam mematangkan persiapan jelang leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
Pasukan Garuda akan menjalani pertandingan semifinal leg kedua melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin (9/1/2023).
Kemenangan merupakan harga mati bagi kedua tim guna bisa lolos ke babak final Piala AFF 2022. Maka dari itu sudah dapat dipastikan pertandingan akan berjalan sengit.
Pada leg pertama Vietnam berhasil menahan imbang sang tuan rumah yakni Timnas Indonesia pada Jumat (6/1/2023) dengan skor 0-0.
Hal tersebut merupakan keuntungan bagi Vietnam. Sebab hanya dengan menang tipis saja dalam pertandingan nanti, Vietnam sudah dapat dipastikan lolos.
Sedangkan Timnas Indonesia harus berusaha menahan kebobolan dan mencetak angka agar mampu mengimbangi agregat.