“Termasuk jumlah pertandingan yang bisa dijalani di dalamnya, agar bisa membenahi sejumlah kekurangan di dalam permainan tim,” sambungnya.
Sambil menunggu kepastian liga musim 2022/2022 bergulir, Robert sejauh ini telah merancang Persib untuk memulai latihan persiapan.
Diketahui, setelah rampungnya Liga 1 musim lalu, skuad Persib Bandung diberi waktu libur selama lebih dari satu bulan.
Para pemain bahkan hanya mendapat program latihan mandiri.
Pada musim 2021/2022, Persib Bandung bertengger di posisi kedua klasemen akhir Liga 1 dengan raihan 69 poin dari 34 laga.
Mereka terpaut lima poin dari Bali United yang keluar sebagai juara kompetisi. (GaluhID/Dhi)