Kamis, November 21, 2024

Ji Soo Akui Kesalahan, Drakor River Where The Moon Rises Disetop?

Baca Juga

Ji Soo akui kesalahan masa lalu setelah adanya tuduhan dari teman sekolahnya yang menyebut bahwa sang aktor pernah terlibat dalam skandal bully dan pelecehan saat SMA.

Kabar tersebut tentunya cukup menghebohkan dunia entertainment Korea Selatan. Pasalnya Ji Soo saat ini tengah menjadi aktor yang sedang naik daun.

Ji Soo merupakan aktor dalam salah satu drama yang belum lama ini rilis berjudul River Where The Moon Rises.

Baca Juga: Pernah Jadi Pacar Lee Min Ho, Simak 3 Sosok Wanita yang Bikin Iri

Drama tersebut adalah proyek drama pertama yang Ji Soo jalani. Bahkan setelah drama tersebut tayang, namanya semakin meroket.

Sebelumnya ia pun sempat menunjukan kemampuannya dalam berakting melalui drama berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo.

Dalam drama Korea River Where The Moon Rises, Ji Soo hadir sebagai pemeran utama yang beradu akting dengan artis cantik Kim So Hyun.

Namun kabar mengejutkan yang baru-baru ini cukup menghebohkan mengenai kisah masa lalu Ji Soo, tentunya akan sangat berdampak pada karirnya sebagai seorang aktor.

Ji Soo Akui Kesalahan Masa Lalu

Kim Ji Soo akui kesalahan masa lalu setelah beredar rumor dirinya pernah melakukan bully dan pelecehan seksual saat masih SMA.

Hal tersebut berawal dari warganet yang mengklaim bahwa dirinya merupakan teman dari sang aktor saat bersekolah di Sekolah menengah Seorabeol.

Ia menyebutkan bahwa Ji Soo merupakan anak yang sangat nakal dan pengganggu. Bahkan warganet tersebut mengaku pernah menjadi salah satu korbannya dulu.

Setelah muncul pernyatan tersebut, muncul warganet lain yang juga mengaku sebagai temannya Ji Soo saat masih sekolah.

Lebih parahnya lagi, ia membeberkan tentang kelakuan Ji Soo yang pernah melakukan pelecehan seksual pada seorang siswi.

Ji Soo melakukan pelecehan seksual tersebut di kamar mandi sekolah dengan merekam hubungan intimnya lalu menyebarkannya untuk menjadi tontonan teman lain.

Komentar Pihak Agensi

Agensi yang menaungi Ji Soo buka suara soal kabar yang beredar mengenai tuduhan terhadap artisnya yang berkaitan dengan skandal bully dan pelecehan seksual.

Keyeast Entertainment meminta agar warganet menahan diri dari penyebaran rumor yang menurutnya belum bisa dipastikan kebenarannya.

“Kami sedang melakukan upaya untuk mengkonfirmasi fakta tentang masalah ini. Kami minta pengertian anda karena kami membutuhkan waktu untuk menyelidiki tuduhan tersebut,” kata pihak Agensi Ji Soo.

Ji Soo Minta Maaf

Walaupun pihak agensi masih berusaha untuk mengkaji dan mencari bukti atas kebenaran rumor tersebut, tapi Ji Soo berbesar hati untuk mengakui kesalahannya.

Dalam postingan akun instagramnya @actor_Jisoo, ia menulis surat permintaan maaf. Ji Soo akui kesalahan masa lalunya.

“Saya ingin meminta maaf dengan tulus kepada mereka yang terluka oleh saya. Saya sama sekali tidak memiliki ruang untuk alasan atas tindakan saya di masa lalu. Itu tidak bisa dimaafkan,” tulisnya.

Ia mengakui dalam lubuk hatinya selalu merasa cemas dan perasaan bersalah selalu menghantui karena perlakuan masa lalunya.

Ji Soo meminta maaf kepada semuanya dan memutuskan untuk merenungkan semua ini. Ia mengaku akan bertobat untuk segala kesalahannya.

Drakor River Where The Moon Rises Berhenti tayang?

Setelah postingan Ji Soo akui kesalahan masa lalu atas tindakan bully dan pelecehan seksual terhadap teman-temannya, tentunya itu sangat berdampak pada drama yang kini tengah ia bintangi.

Banyak warganet yang berasumsi Drakor River Where The Moon Rises akan Berhenti tayang karena karakter Ji Soo sudah tertanam dan sulit tergantikan.

Hingga saat ini pun belum ada kepastian apakah episode terbaru dari drama Korea tersebut bakal tetap tayang atau berhenti tayang.

Namun langkah pertama yang pihak KBS lakukan adalah secara resmi mengeluarkan sang aktor dari Drakor River Where The Moon Rises.

Pihak produksi pun sepertinya akan mencari aktor lain yang dapat menggantikan peran Ji Soo dalam drama tersebut.

Menurut kabar lain, agensi Cube Entertainment yang menaungi Na In Woo menuturkan bahwa aktor Mr. Queen tersebut mendapat tawaran untuk menggantikan Ji Soo.

Setelah Ji Soo akui kesalahan masa lalu, ia terpaksa harus mundur dari proyek drama dan kelanjutan karirnya dalam dunia aktor pun akan terancam. (GaluhID/Muroseva)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Erick Thohir Ungkap Potensi Emil Audero Gabung ke Timnas Indonesia

olahraga, galuh.id- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan tanggapan mengenai potensi penjaga gawang Como 1907, Emil Audero, bergabung dengan...

Artikel Terkait