Jumat, November 22, 2024

Kadisdik Ciamis: Sekolah Bukan Libur, Tapi Belajar di Rumah

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, menyatakan untuk sementara sekolah dari mulai PAUD, SD, SMP dan SMA diliburkan mulai tanggal 16 sampai 29 Maret 2020.

Pernyataan tersebut merupakan salah satu bahasan dalam rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Ciamis bersama unsur Forkopimda serta seluruh kepala SKPD Ciamis.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, H. Tatang mengatakan, siswa sekolah PAUD, SD dan SMP di Ciamis mulai tanggal 16 Maret 2020 harus belajar di rumah, bukan libur.

“Bukan libur, tapi belajar di rumah. Kalau libur nantinya ada siswa liburan keluar daerah. Hal tersebut dilarang oleh surat edaran juga,” katanya, saat ditemui Galuh ID setelah Rakor antisipasi Covid-19, Minggu (15/3/2020).

Tatang menjelaskan, diliburkannya sekolah untuk sementara ini mengingat adanya surat edaran dari Gubernur Jawa Barat.

Hal ini juga menjadi salah satu bahasan dalam rapat koordinasi bersama Bupati dan Wakil Bupati Ciamis. Selain itu juga dari unsur Forkopimda tentang antisipasi Covid-19 atau virus Corona.

“Jadi kurang lebih selama 2 minggu ini, anak-anak sekolah belajar di rumah dulu. Nantinya akan diawasi oleh orang tua dan pengawas dari Dinas Pendidikan yang akan langsung terjun ke rumah siswa,” jelasnya.

Tatang berharap, dengan belajar di rumah para siswa ini dapat belajar dengan baik. Sementara orang tua harus tetap mengawasi anak-anaknya agar tidak berpergian dari rumah.

“Saya harap orang tua menjaga anak-abannya dengan baik, jangan sampai anaknya main ke luar rumah apalagi berpergian jauh. Karena, nanti juga akan ada pengawas yang akan datang ke rumah siswa,” pungkasnya. (GaluhID/Ramdani)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Statistik Impresif Jay Idzes di Timnas Indonesia, Tak Tergantikan!

olahraga, galuh.id- Jay Idzes kini menjadi pilar utama lini belakang Timnas Indonesia dan memiliki statistik yang impresif. Sejak bergabung pada...

Artikel Terkait