Sabtu, November 23, 2024

Kantor Pos Banjarsari Ciamis Salurkan 3 Program Bansos ke Ribuan KPM

Baca Juga

“Jadwal penyaluran bansos hari ini yaitu Desa Sukasari, Desa Purwasari dan Desa Banjarsari,” ucapnya.

Jadwal Penyaluran Bantuan Untuk KPM Warga Banjarsari Ciamis

Kemudian untuk Selasa (29/11/2022) yaitu Desa Sindangsari dan Ciulu. Rabu (30/11/2022) Desa Cibadak, Desa Ciherang dan Desa Kawasen.

Kamis (1/12/2022) Desa Ratawangi dan Desa Cicapar, dan terakhir pada Jumat (2/12/2022) yakni Desa Sindanghayu dan Desa Sindangasih.

Camat Banjarsari, Dedi Iwa Saputra, mengharapkan kepada para KPM agar dapat menggunakan bantuan dari pemerintah sebaik-baiknya.

“Saya mengharapkan bantuan uang tunai ini belikan yang lebih manfaat bagi keluarga itu sendiri. Jangan gunakan untuk yang bersifat hura-hura,” tuturnya.

Bansos tunai ini tidak ada potongan dari pihak manapun. Jika ada potongan dengan dalih apapun, itu sudah masuk pelanggaran dan akan mendapat sanksi.

“Bantuan ini harus seutuhnya oleh KPM terima. Pokoknya tidak ada potongan sepeser pun,” tegasnya.

Salah satu KPM warga Desa Banjarsari, Muhammad Sidik, mengaku gembira mendapatkan bantuan uang tunai dari pemerintah.

“Tentu gembira. Saya akan gunakan untuk kebutuhan keluarga,” singkatnya. (GaluhID/Uus)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Generasi Muda Ciamis Deklarasi Dukung Herdiat-Yana di Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Generasi muda Ciamis dari kelompok milenial dan zilenial deklarasi dukung pasangan Herdiat-Yana (HY) pada Pilkada 2024. Deklarasi...

Artikel Terkait