Jumat, November 22, 2024

Laga Penentu Grup B Piala AFF U-23 2022, Malaysia Diprediksi Tumbang oleh Laos?

Baca Juga

Pertandingan tersebut diprediksi akan berlangsung dengan sengit, sebab Malaysia pun tak akan tinggal diam untuk merebut tiket semifinal.

Timnas Malaysia dalam kelompok umur U-23 tercatat berlum pernah meraih gelar juara. Pencapaian tertingginya hanya mentok di posisi empat usai dikalahkan Myanmar dalam adu penalti di edisi 2005.

Menelan kekalahan di leg pertama melawan Laos, ternyata membuat pelatih Timnas Malaysia U-23 buka suara dengan alasannya.

Brad Maloney yang merupakan juru taktik asal Australia mengatakan ajang Piala AFF U-23 2022 hanya untuk mencari pengalaman pemain.

“Turnamen ini lebih untuk memberi para pemain kesempatan bermain di level internasional,” kata Brad Maloney dikutip dari New Straits Times.

Tak hanya kalah 1-2 oleh Laos dalam pertandingan leg pertama, publik menilai performa Timnas Malaysia U-23 buruk.

Laos yang ditukangi oleh Michael Weiss tampil tak kenal lelah hingga membuat Malaysia sulit mengembangkan permainan kala itu.

Melihat performa tersebut, publik Malaysia pun pesimis menghadapi pertandingan leg kedua melawan Laos. (GaluhID/Dianti Rahayu)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kapolres Ciamis Tanam Jagung Bersama Warga, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Ciamis, galuh.id - Kapolres Ciamis Polda Jawa Barat, AKBP Akmal tanam jagung bersama warga di Dusun Ranjirata, Desa Cimari,...

Artikel Terkait