“Ownernya kan Kepala Desa. Jadi, maju atau tidaknya BUM Des, tergantung keberpihakan Kades,” terangnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Ciamis juga melaunching buku karangannya bersama Dr. H. Kurniawan.
Judul bukunya yakni Membangun Perekonomian Daerah pada Masa Pandemi melalui Optimalisasi Peran Badan Usaha Milik Desa.
Berawal dari ketika kondisi pandemi Covid-19, kata Herdiat, maka tersusunlah buku ini berdasarkan teori-teori dan pengalaman pribadi.
Herdiat berharap, launchingnya buku tersebut dapat bermanfaat, menambah ilmu dan wawasan bagi para pembacanya.
“Semoga buku ini dapat bermanfaat. Tidak hanya bagi masyarakat Kabupaten Ciamis. Tapi juga bagi seluruh masyarakat Indonesia,” pungkasnya. (GaluhID/Evi/Aldi)
Editor : Evi