Info Liga 1, galuh.id – Persib Bandung gagal meraih poin penuh pada laga perdana Liga 1 Indonesia 2022/2023 setelah bermain imbang 2-2 lawan Bhayangkara FC.
Laga kedua tim tersebut, digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu (23/7/2022) malam.
Pelatih Persib, Robert Alberts menyebut hasil imbang lawan Bhayangkara FC itu dijadikan pelajaran untuk menatap laga Liga 1 selanjutnya.
Pria berkebangsaan Belanda itu, bahkan mencatat beberapa kesalahan yang dibuat para pemainnya di laga tersebut.
Kesalahan tersebut antara lain kiper yang salah mengambil keputusan, serta kurangnya fokus ketika unggul pada menit-menit akhir.
“Laga kontra Bhayangkara FC terlihat kesalahan di organisasi pemain, mereka tidak bisa mengidentifikasi apa yang menjadi tanggung jawab mereka,” ungkap Robert dikutip dari laman resmi klub.
Untuk membenahi kesalahan tersebut, pada sesi latihan jelang persiapan laga selanjutnya, Robert mengadakan pertemuan tim.