Sabtu, November 23, 2024

Lurah Maleber Ciamis Ajak Warganya Tidak Tergantung Pada Bantuan

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Lurah Kelurahan Maleber, Ratih Nurfarida, S.IP., M.M., mengajak warganya untuk tidak tergantung pada bantuan pemerintah.

Ratih menyampaikan hal tersebut saat menghadiri sekaligus membuka pelatihan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH), Jumat (29/10/2021).

Kegiatan yang berlangsung di Lingkungan Kedungpanjang RT 02 RW 03 Kelurahan Maleber Ciamis Jawa Barat tersebut merupakan upaya menuju kemandirian.

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya menuju kemandirian, sehingga nantinya bisa menambah pendapatan dan tidak tergantung pada bantuan,” jelas Ratih.

Ratih juga mengingatkan kepada para KPM PKH yang merupakan perwakilan seluruh lingkungan, agar menggunakan uang bantuan dengan sebaik-baiknya.

“Saya ingatkan, agar para KPM PKH dapat menggunakan bantuan dengan sebaik-baiknya, dan manfaatkan pelatihan sebagai modal keterampilan,” tambah Ratih.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Generasi Muda Ciamis Deklarasi Dukung Herdiat-Yana di Pilkada 2024

Ciamis, galuh.id - Generasi muda Ciamis dari kelompok milenial dan zilenial deklarasi dukung pasangan Herdiat-Yana (HY) pada Pilkada 2024. Deklarasi...

Artikel Terkait