Dalam laman Instagram resmi @persissolo.official, terlihat Irfan Bachdim melakukan latihan perdana. Dalam unggahan tersebut pemain berusia 33 tahun ini melakukan latihan ringan.
Ia juga terlihat menggunakan jam tangan mewah sambil latihan.
Satu hal yang paling menarik adalah nomor punggung sang pemain. Ia akan mengenakan nomor 10 di tim Laskar Sambernyawa.
Nomor ini memang kosong, tak ada yang menggunakannya. Beberapa pemain bintang pun tak mau menggunakan nomor ini.
Beto Goncalves memilih nomor 9, Irfan Jauhari 7 hingga Ferdinand Sinaga saja justru menggunakan nomor 6.
Nomor 10 ini seperti sudah di-setting untuk pemain yang super bintang.
Sosok Irfan Bachdim memang cocok dengan nomor 10 ini. Ia adalah sosok gelandang serang namun bisa juga menjadi second striker bahkan penyerang tengah.
Nomor punggung Irfan Bachdim di Persis Solo sudah terjawab. Tinggal kita nantikan saja permainan memukau dari kakak ipar Kim Jeffrey Kurniawan ini. (GaluhID/Putra)