Melihat talenta pemainnya yang cukup cemerlang, pihak Persebaya Surabaya sangat berharap Marselino bisa lebih terasah dengan bermain di Eropa.
PSSI, Mohon Jangan Terlalu Mengganggu
Timnas Indonesia U-20 telah memulai program pemusatan latihan (TC) pada Rabu (1/2/2023) di Senayan, Jakarta.
Hal tersebut dalam rangka mempersiapkan komposisi skuad Garuda Muda yang akan tampil di kompetisi bergengsi, Piala Asia U-20 2023.
Shin Tae-yong telah memilih 30 pemain untuk ikut dalam program pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia, salah satunya adalah Marselino Ferdinan.
Marselino Ferdinan kini berkarir di Eropa. Manajer Persebaya Surabaya, Yahya Alkatiri berharap mantan pemainnya itu bisa fokus beradaptasi dengan KMSK Deinze.
Yahya menyarankan agar pihak PSSI tidak menggangu dulu Marselino Ferdinan dengan pemusatan latihan (TC) jangka panjang.