Namun, kenyataan mengatakan lain, Kabupaten Ciamis harus puas dengan hanya masuk 3 besar dengan perolehan total medali yaitu 20 medali.
Kumpulkan 20 Medali, Raihan Sesuai Target
Total medali yang berhasil Kabupaten Ciamis raih itu rinciannya adalah 7 medali emas, 4 medali perak dan 9 medali perunggu.
Medali emas dari Cabang Olahraga (Cabor) biliar kelas 9 ball double, kelas 9 ball single dan tenis meja ganda putri,
Selain itu, medali emas dari Cabor, tenis meja tunggal puti, tenis lapangan tunggal putra, hadang beregu dan bulutangkis ganda putra.
Kemudian untuk medali perak dari tenis meja double eselon, biliar 8 ball single, biliar 10 ball double dan bola voli pasir putri.
Sedangkan untuk perunggu dari bulutangis beregu, bulutangkis tunggal putri, bulutangkis ganda putri, bulutangkis ganda mix dan bola voli indoor.
Perolehan medali perunggu lainnya yaitu berasal dari tenis lapangan perorangan putri dan tarumpang panjang putra.