Jalannya pertandingan babak pertama, sejak peluit berbunyi, tim Ciamis bermain sangat apik dan terus menekan pertahanan Cimahi.
Beragam serangan di lancarkan, namun dewi fortuna masih belum berpihak kepada Ciamis.
Menang 4-0 Atas Cimahi, Tim Futsal Porpemda Ciamis Hadapi Bogor
Ciamis tercatat beberapa kali melesakkan tendangan dari jarak jauh namun masih bisa oleh goalkeeper Cimahi amankan.
Sementara Cimahi yang tertekan, belum sekali mengembangkan permainan, mereka hanya memanfaatkan serangan balik.
Pertengahan babak pertama, tim futsal ciamis terus meracik strategi guna memecah kebuntuan dengan melakukan pergantian pemain.
Terlalu asyik menyerang, Ciamis hampir kebobolan namun beruntung tendangan jarak jauh dari pemain Cimahi masih membentur tiang gawang.
Menjelang babak pertama berakhir, Ciamis berhasil memecah kebuntuan melalui permainan satu dua, skor 1-0 pun bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Ciamis yang sudah menguasai jalannya pertandingan sejak babak pertama, kembali mencetak gol melalui tendangan jarak jauh, skor 2-0 untuk Ciamis.