Pemain Naturalisasi Bukan Hal Buruk
Menpora pun menyampaikan naturalisasi pemain bukanlah hal yang buruk untuk meningkatkan kualitas para pemain di Timnas Indonesia.
Sehingga Menpora harapkan Timnas Indonesia tiru Maroko untuk meningkatkan kualitas tim melalui pemain naturalisasi.
Hanya saja, proses naturalisasi dilakukan dengan cara yang ketat dengan melalui seleksi yang komprehensif.
Termasuk perubahan aturan, naturalisasi pemain hanya bisa dilakukan oleh negara dan klub tidak bisa melakukan naturalisasi.
“Kalau dulu kan klub juga bisa naturalisasi, saya tidak mau sekarang begitu,” kata Zainudin.
Contohnya saat ini, Timnas Indonesia baru saja mendapatkan 2 pemain naturalisasi, yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh.