Pada laga tersebut ia mencetak satu gol dan sejak saat itu berada di starting line-up.
Selanjutnya Alvarez mencetak gol kedua yang penting dalam kemenangan 2-1 atas Australia di babak 16 besar.
Puncaknya Alvarez menciptakan dua gol indah dan sukses membongkar pertahanan Kroasia dengan pergerakannya yang konstan.
Dari penampilannya tersebut membuat pelatih Argentina Scaloni bergetar dan merasa takjub dengan cara bermain Alvarez
“Julian bermain sangat baik, bukan hanya karena golnya tapi juga karena dia bekerja sangat keras untuk membantu melawan tiga gelandang mereka,” ucap Scaloni.
“Di usianya saat ini, wajar jika dia ingin menaklukkan dunia,” sambung Scaloni.
Setelah mendapat pujian atas penampilannya dari pendukungnya di Stadion Lusail, Alvarez mengarahkan pandangannya pada tantangan hari Minggu di Final Piala Dunia 2022. (GaluhID/Dhi)