Sabtu, September 14, 2024

Moonton NERF Item Mobile Legend, Jungle Kena Imbas

Baca Juga

Moonton NERF item kembali pada update yang akan datang,dan imbas yang paling terasa adalah item Raptor Machete. Bagi Anda player game Mobile Legend tentunya item ini sangatlah penting terutama bagi marksman dan fighter.

Item ini akan terkena NERF yang tentunya akan merubah jalannya pertandingan di Mobile Legend.

Untuk membuat item ini Anda harus membeli hunter knife yang kemudian up menjadi Nimble blade dan dua dagger. Item ini sangatlah penting bagi hero-hero jungling terutama yang mengandalkan physical attack. Harga dari item ini adalah 1650.

Baca Juga: HP RAM Besar untuk Bermain Game yang Anti Lag

Raptor Machete juga memberikan Anda 30 physical damage dan 15% physical Penetration dan item wajib bagi jungler.

Moonton NERF Item jungle

Raptor Machete juga memiliki banyak atribut tambahan ketika Anda menggunakannya yaitu:

  • 50% damage tambahan untuk monster.
  • Pasif Unik breakout setiap 10 detik akan memberikan tambahan 50 True Damage.
  • Bisa membuat lawan slow lawan selama satu detik.
  • Mengeluarkan basic attack akan mengurangi cooldown breakout.
  • Pasif unik Greed mendapatkan 25% EXP lebih banyak ketika membunuh monster.
  • Setelah membunuh monster akan memberikan tambahan HP sebanyak 4% dan mana 10%.
  • Pasif unik Gorge membunuh monster untuk menambah 4 physical attack dan bisa di stack hingga 15.
  • Membuat spell retribution bisa digunakan kepada hero lawan, yang menyebabkan efek slow 70%..

Moonton nerf item Raptor Machete yang memiliki fungsi pasif breakout yang dirasa terlalu over power.

Item ini yang sebelumnya memberikan true damage akan digantikan menjadi physical damage.  True damage ini bisa dibilang damage murni yang tidak bisa ditahan oleh armor atau magic resistance.

Tentunya dengan NERF ini hero-hero jungler pastinya akan mengalami penurunan damage yang diberikan kepada musuh. Perubahan dari true ke physical tentunya akan membuat para hero tank semakin kuat.

Hal ini akan menggairahkan kembali para player tank yang semakin hari semakin sedikit peminatnya. Padahal Moonton sudah revamp hero-hero dari kelas Tank.

Moonton NERF Item Blade of Heptaseas

Salah satu item attack yang digunakan para hero fighter dan assasins.

item ini akan memberikan Anda tambahan damage 65 Physical attack dan 250 HP untuk yang sekarang. Blade of heptaseas juga dengan menambahkan damage dari 65 menjadi 70 physical attack.

Selain itu pada update mobile legend selanjutnya item ini juga akan menambah kekuatan dari skill pasif ambush. Dimana saat ini pasif Ambush ini memiliki tambahan damage 180+ 100% physical damage.

Jika setelah update maka tambahan damagenya akan ditambahkan menjadi 240, namun bonus physical attacknya akan turun menjadi 60%.

Jika dihitung hitung apakah item ini mengalami penambahan atau pengurangan.

kita mulai dengan hitungan kasar jika kita memiliki damage 200 maka kekuatan item ini adalah 180 + 200 yaitu 280.

Untuk NERF selanjutnya dengan hitungan damage yang sama yaitu 200 maka hasilnya adalah 240+(200 *60/100) yaitu 360.  Kesimpulan Moonton NERF item blade of Heptaseas untuk peningkatan damage.

NERF Blade Of Despair

Item terakhir yang akan dilakukan NERF adalah Blade Of Despair yang merupakan item jenis attack. Item ini merupakan item termahal untuk attack karena harganya 3010 gold. Untuk saat ini item ini memberikan tambahan damage 170 Physical Attack dan 5% movement speed.

Adapun pasif unik yang diberi  nama despair yaitu jika menyerang musuh yang memiliki darah 50%  maka akan meningkatkan attack hero 25%.

Pada NERF Nanti Attack Blade Of Despair akan mengalami pengurangan yang semula 170 menjadi 160 physical attack.

Keberadaan item ini bertujuan agar permainan bisa menjadi seimbang dan tidak terlalu berat sebelah. Tentunya perubahan demi perubahan dibuat agar para player Mobile Legend menjadi lebih nyaman.

Moonton NERF item jungle dan dua item attack agar tidak ada lagi equipment yang terlalu over power. Para player tentunya harus bisa menyesuaikan kembali permainannya dengan perubahan ini. Mungkin Moonton sudah ratusan kali melakukan update dan NERF agar gamenya menjadi nomor 1 hingga saat ini. (GaluhID/Putra)

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Partai Hanura Siap Menangkan Bambang-Danial di Pilkada Banjar

Berita Banjar, galuh.id - Partai Hanura siap menangkan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Kota Bambang-Danial di Pilkada Banjar...

Artikel Terkait