Nick Kuipers ada di posisi kedua dengan nilai pasar Rp 7,39 miliar. Pemain dari Belanda ini jadi andalan tim Persib Bandung dalam menjaga pertahanan.
Meski nilai pasar David Da Silva lebih kecil dibandingkan Wander dan Castillion, Bobotoh menaruh harapan besar kepada pemain berusia 32 tahun ini.
Lantaran di Terengganu FC, Da Silva berhasil menorehkan 7 gol dan 1 assist dalam 15 laga yang ia lakoni di Liga Super Malaysia.
David Da Silva sendiri punya kenangan manis di Liga 1 bersama dengan Persebaya Surabaya. Ia berhasil menorehkan 35 gol dan 6 assist dalam 42 laga bersama tim Bajul Ijo.
Nilai pasar David Da Silva hanya menyentuh angka Rp 3 miliar saja, bahkan jauh dari Wander Luiz yang mencapai Rp 6 miliar.
Kita nantikan saja peranan pemain asal Brazil ini di putaran kedua BRI Liga 1 bersama dengan Persib Bandung. (GaluhID/Putra)