Ketua Kelompok Tani Sugih Mukti, Darman mengatakan luas lahan persawahan wilayahnya mencapai 21 hektare.
Pihaknya pun akan terus berupaya agar area pesawahan ini terselamatkan dari hama Wereng Batang Coklat.
Selain itu ia juga siap menjembatani anggotanya dengan dinas terkait jika masih ada keluhan masalah WBC.
Kata Darman, insektisida atau racun untuk mengendalikan hama wereng yang sudah diberikan kepadanya belum mencukupi untuk area pesawahan Sugih Mukti.
“Ya mudah-mudahan Dinas pertanian Ciamis bisa kembali memberikan insektisida,” pungkasnya. (GaluhID/Uus)
Editor : Evi