Jumat, November 22, 2024

Panitia Pilkades Sidarahayu Purwadadi Ciamis Minta Kadidat Jaga Kondusifitas

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Sidarahayu Kecamatan Purwadadi Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta kandidat jaga kondusifitas.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Pilkades Desa Sidarahayu, Mustangin, S.Pd.,M.M., saat Pengundian, Penetapan dan Pengumuman Nomor Urut, Jumat (18/3/2022).

Kegiatan yang bertempat di Kantor Desa Sidarahayu dibuka secara resmi oleh Ketua Pilkades Desa Sidarahayu sekitar pukul 13.00 WIB.

“Kami berharap para calon kepala desa, dapat menjaga kondusifitas, dengan menjaga persatuan dan kesatuan,” jelas Mustangin.

Mustangin juga berpesan agar dalam melaksanakan aktifitas para calon dan juga pendukungnya senantiasan menerapakan Protokol Kesehatan (Prokes).

“Jaga Prokesnya, karena pandemi belum berakhir, mari kita bersama-sama berupaya melawan Covid-19 yang masih melanda,” ajak Mustangin.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kapolres Ciamis Tanam Jagung Bersama Warga, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Ciamis, galuh.id - Kapolres Ciamis Polda Jawa Barat, AKBP Akmal tanam jagung bersama warga di Dusun Ranjirata, Desa Cimari,...

Artikel Terkait